Laman

Minggu, 18 November 2012

Kelemahan Sistem Ekonomi Pasar


Di dunia ini tidak ada hal yang sempurna, semuanya pasti memiliki kelemahan, termasuk sistem ekonomi Pasar.
Kelemahan dalam sistem ekonomi pasar adalah:
Ø Sulit Melakukan Pemerataan Penghasilan
Dalam sistem ekonomi pasar dan sistem ekonomi campuran, pemerataan penghasilan sulit untuk dilakukan, hal ini dikarenakan adanya ketidaksamaan harga, dan penghasilan masyarakat tidak ditentukan oleh pemerintah seperti pada sistem ekonomi sosialis sehingga penghasilan setiap orang berbeda meski pekerjaan yang dilakukannya sama.
Misalnya, A bekerja pada sebuah pabrik sepatu sebagai junior manajer sementara B bekerja pada sebuah pabrik susu mahal sebagai junior manajer, keduanya sama-sama menjadi manajer tetapi penghasilan yang di dapat berbeda.
Ø Eksploitasi Manusia
Secara tidak disadari, dalam sistem ekonomi pasar akan muncul eksploitasi manusia, biasanya hal ini dilakukan pada pengusaha-pengusaha kepada buruh-buruh
Ø Monopoli
Dalam sistem ekonomi pasar, kegiatan perekonomian bisa dikuasai oleh satu orang atau satu lembaga saja sehingga terjadi monopoli yang merugikan bagi masyarakat.
Ø Terjadi Gejolak Perekonomian
Gejolak perekonomian biasanya terjadi akibat kesalahan seseorang atau sebuah lembaga (perusahaan) dalam mengelola sumber daya yang ada sehingga menimbulkan dampak merugikan bagi masyarakat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar